Angkatan 1980

Galgadot Djadoel di 34!

Galeri Gaya & Dokumentasi Djaman Doeloe di 34

Di sini teman-teman bisa berbagi foto-foto seru semasa sekolah. Berikut ini adalah foto ja’im maupun gokil dari koleksi Mas Kukuh Riyono  dan Mbak Mega ’80. Teman-teman dari semua angkatan yang belom mengirim ditungguin juga dong. Segera kirim ke 34rla2017@gmail.com supaya bisa segera kami unggah di ilunisma34.com

Punya kenangan dari foto-foto ini? Tulis komen di bawah ya 🙂

 

 

 

Foto Djadoel 34!

Angkatan 1979

 

Galgadot Djadoel!

Galeri Gaya & Dokumentasi Djaman Doeloe

Berikut ini adalah foto-foto Angkatan ’79, dari koleksi Supriyani (Pipin) ’79. Kalau teman-teman termasuk angkatan ini juga & pengen ikut nyumbang foto, ayo ditunggu! Segera kirim ke 34rla2017@gmail.com supaya bisa segera kami unggah disini.

Mari kita simak catatan kenangan dari Anggoro Suryoputro ’79;

Saya salah satu almamater perintis SMA N 34 Angkatan pertama yaitu tahun ’79. Karena mengalami perpanjangan waktu setengah tahun dari program pemerintah. Saya awal masuk sekolah masih bernama SMA VI Filial kelas jauh adalah pada tanggal 5 Januari ’75, hingga pada tahun ’78 nama sekolahan berubah menjadi SMA N 34.

Awal mengikuti posma ( kegiatan perkenalan siswa ) saya diminta oleh kakak kelas membawa batu bata 2 buah. Batu bata ini ternyata dipergunakan untuk menutupi genangan air agar kami bisa jalan hingga masuk kesekolah. Dan apabila hujan sekolahan akan berubah menjadi lautan air dan yg paling mengasyikkan dibelakang sekolahan masih ada sawah dan kerbau…

Tapi semangat yang teguh antara Kepala Sekolah, Guru2 dan siswa kami menjalankan proses belajar mengajar dengan baik hingga saya Lulus pada tanggal 5 Mei ’79.
Yang tidak kalah bangganya bahwa SMA N 34 mendapat kepercayaan untuk lokasi pembuatan Film Gita Cinta Dari SMA yang diperankan oleh Rano Karno dan Yessi Gusman yg pada jaman itu adalah artis idola remaja. Yang lebih membanggakan lagi adalah Logo yang saat ini dipergunakan adalah desain dari angkatan kami.

Saya bangga menjadi Alumni SMA N 34 Angkatan pertama, karena setelah itu sekolahan berubah bentuk menjadi 3 lantai dan banyak sekali artis2 terkenal menjadi alumni dan yang tidak kalah pentingnya SMA N 34 menjadi sekolahan favorit dan menpunyai peringkat terbaik di Jakarta Selatan. Terima kasih Kepala Sekolah dan Guru-Guru yang telah berjuang keras menjadikan sekolahan menjadi berkualitas dari segi pendidikannya.
Semoga jasa-jasamu akan mendapatkan balasan yang setimpal dari Allah SWT…

Aamiin Ya Rabbal Alamiin…

Jika ada kenangan dari foto-foto ini, sila tulis komen di bawah ya!

Foto Djadoel 34!

Angkatan 1977

Galgadot Djadoel!

Galeri Gaya & Dokumentasi Djaman Doeloe

Berikut ini adalah foto-foto Angkatan ’77, dari koleksi Julianri ’77. Sewaktu itu sekolah kita masih bernama SMAN VI Filial atau disingkat Nemfil. SMAN VI Filial. Sila simak Sejarah Singkat SMA kita tercinta di sini.

Kalau Mas atau Mbak juga Angkatan ’77 dan pengen ikut nyumbang foto, ayo ditunggu! Segera kirim ke 34rla2017@gmail.com supaya bisa segera kami unggah di ilunisma34.com.

Apakah teman-teman punya kenangan dari foto-foto ini? Tulis komen di bawah dong.

 

 

Foto Djadoel 34!

Angkatan 1976

Galgadot Djadoel!

Galeri Gaya & Dokumentasi Djaman Doeloe

Berikut ini adalah sedikit foto-foto Angkatan ’76, yang dicuplik koleksi Mas Ery ’76. Jika ada foto-foto djadoel lain yang ingin ditampilkan. Kami tunggu di 34rla2017@gmail.com

Sedikit Cerita tentang SMA 6 Filial (Nemfil).

Berangkat dari kebutuhan ruang kelas bagi para siwa yang ingin belajar di SMA 6 Mahakam Jakarta, maka tahun 1974 didirikanlah SMA 6 Filial, yang sementara waktu memakai ruang kelas SMP 68 di Cipete – Jakarta Selatan. Sebagai inisiator sekaligus Kepala Sekolah pertama yaitu Ibu Nannies Budimulyono, dibantu beberapa guru senior seperti, Pak Supriatna, Pak Sugianto, Pak Hambali, Pak Syafei, Pak Mahmud, Ibu Kabul, Ibu Susini dan lain-lain.

Setahun kemudian thn 1975 SMA 6 Filial sudah punya gedung baru sendiri di Jl. Margasatwa No.6 Pondok Labu, sekolah sederhana yang sebagian batu batanya dibangun atas sumbangan siswa-siswanya sendiri. Di awal berdirinya bangunan, saluran belum terbangun dengan baik, karena disekelilingnya masih rawa. Kadang musim hujan datang jadilah angkatan tersebut belajar dikelilingi air.

 

Foto Djadoel 34!


Warning: Undefined array key "pages" in /home/www/ilunisma34.com/wp-content/plugins/facebook-messenger-customer-chat/facebook-messenger-customer-chat.php on line 181